Inspirasi Indonesia, Cerdas Berkualitas

Porprov Ke-XII Kalsel Resmi Dibuka, Kontingen Tanah Bumbu Sudah Panen 80 Medali

NARASINUSANTARA.COM, TANAH BUMBU – Wakil Ketua I DPRD Tanah Bumbu, H. Hasanuddin mengunjungi Pembukaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Selatan. Hasan terlihat menyalami beberapa tokoh olahragawan dan melakukan diskusi serta interaksi kepada Kontingen Tanah Bumbu.

Wakil Ketua I DPRD Tanah Bumbu, H. Hasanuddin mengunjungi Pembukaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Selatan. Hasan terlihat menyalami beberapa tokoh olahragawan dan melakukan diskusi serta interaksi kepada Kontingen Tanah Bumbu. Picture by ANN.

Dirinya turut hadir untuk memberikan dukungan dan semangat kepada Kontingen perwakilan Tanah Bumbu dalam Porprov ini. “ Bravo, Salam Olahraga hari ini Alhamdulillah saya turut menghadiri Pembukaan Pekan Olahraga Provinsi Kalimantan Selatan yakni Porprov XII yang dilaksanakan di Kabupaten Tanah Laut. Semoga Porprov tahun ini mampu menciptakan Atlit yang memiliki kualitas yang mampu bersaing ditingkat nasional maupun ke jenjang internasional,” kata H. Hasan dengan semangat.

Khususnya untuk Kabupaten Tanah Bumbu Pihak DPRD Tanah Bumbu berharap agar seluruh kontingen tetap semangat dan bertanding dengan menjunjung tinggi sportivitas.

Sementara itu, Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif hadir melalui Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, H. Hairuddin. Sebagai dukungan Pemerintah Kabupaten terhadap perjuangan para atlet.

Pada pembukaan tersebut, Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif hadir melalui Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, H. Hairuddin. Sebagai dukungan Pemerintah Kabupaten terhadap perjuangan para atlet.

Kontingen Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) yang membawa jargon “Tanah Bumbu Beraksi” sudah mengamankan puluhan medali.

Jauh sebelum acara pembukaan ini, beberapa cabang olahraga memang sudah dipertandingkan.

Kontingen Tanah Bumbu membuktikan keunggulannya dengan perolehan medali sementara yang impresif.

Hingga pembukaan, Kabupaten Tanah Bumbu telah mengumpulkan total 80 medali, terdiri dari 12 Medali Emas, 28 Medali Perak, dan 40 Medali Perunggu.

Dengan 50 cabor yang diikuti, diharapkan Tanah Bumbu mampu terus menambah pundi-pundi medalinya dan mengharumkan nama Kabupaten Tanah Bumbu di tingkat Provinsi Kalimantan Selatan. (ANN)

Tinggalkan pesan

Alamat email anda tidak akan ditampilkan.